Tutorial Cara Install WordPress di RunCloud Lengkap

Postingan sekarang akan membahas cara install wordpress di RunCloud versi admin. Postingan ini sudah lama jadi draft di notepad admin dari pada busuk mending di up kesini.

Sebelumnya Admin telah membuat postingan mengenai install WordPress dengan LAMP. Ini merupakan cara manual yang harus di install satu per satu software dan konfigurasinya.

Tutorial instal WordPress kali ini akan menggunakan layanan RunCloud. RunCloud adalah manajemen server untuk semua aplikasi PHP. Berikut cara install WordPress via RunCloud.

Cara Install WordPress di RunCloud

Untuk melakukan tutorial ini pastikan Anda punya VPS, jika belum bisa daftar di UpCloud atau Vultr. Menggunakan sistem operasi Ubuntu 18.04 ya dan sudah punya akun RunCloud.

Konfigurasi RunCloud dengan VPS

Dashboard RunCloud
Dashboard RunCloud

Login ke RunCloud menggunakan akun Anda yang sudah dibuat, kemudian lakukan konfigurasi untuk menghubungkan RunCloud dengan VPS Anda.

Pada tutorial ini admin menggunakan VPS dari UpCloud. Pada bagian Connect Server, silahkan pilih Provider yang mungkin salah satunya Anda pakai.

Server Provider : UpCloud
Server name : blog
IP Adress : 94.237.76.217

Keterangan : Server name dan IP Adress itu didapatkan dari VPS Anda.

Klik Add this server

Pada halaman berikutnya terdapat dua pilihan installasi yaitu Direct Installation dan Manual Installation.

Current Root Password di isi dengan password VPS Anda kemudian klik Start dan tunggu porsesnya hingga selesai. Selama proses instalasi Anda akan mendapatkan Password baru pengganti Password Root sebelumnya.

Install WordPress

Setelah proses selesai akan tampak sepertini ini.

Install RunCloud Berhasil
Install RunCloud Berhasil

Ditahap ini Anda bisa lansung menuju ke menu Web Application -> Create Web App -> 1 Click WordPress.

Add WordPress Web Application to Server.

Web Application Name : wordpress

Domain Name : heyapakabar.com

Web Application Owner : biarkan tercentang

User (Owner of this Web Application)  : RunCloud

PHP Version : 7.3

Web Application Stack  : Pilih salah satu

  • Nginx + Apache2 Hybrid
  • Native Nginx (Recomendation)
  • Native Nginx + Custom Config

WordPress Part

Site Title : Hey Apa Kabar

Admin Username : pororo

Admin Password : @Inipassword123

Admin Email : emaibuatlogin@mail.com

Add Web Application

Catatan : Kolom isian perlu disesuaikan kembali dengan keinginan Anda



Related Post :



Related Post :


Avatar of A Adi Putra

Saya sudah menggunakan WordPress mulai tahun 2013 dan menjadi Speed Optimizer sejak tahun 2019 lalu . Sedang mendalami teknik optimasi server dan website supaya mendapatkan hasil optimasi yang maksimal.

Tinggalkan komentar